Panitia MSC Kebut Perhelatan Battle Sound Sistem se SulutGo Panitia MSC Kebut Perhelatan Battle Sound Sistem se SulutGo - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Panitia MSC Kebut Perhelatan Battle Sound Sistem se SulutGo

23 March 2019 | 22:10 WIB Last Updated 2019-03-23T14:10:30Z


INDIMANADO.COM, RATAHAN - Panitia Minahasa Tenggara Sound Sistem Comunity (MSC) tengah mengebut persiapan pertarungan antar sound sistem se Sulawesi Utara dan Gorontalo yang akan dilaksanakan bulan April 2019 nanti.  

Ketua panitia yang juga ketua MSC Minahasa Tenggara, Rudy Singon mengungkapkan panitia tengah  melakukan pemantapan untuk kegiatan tersebut. 

"Karna track Battle Sound Sistem sudah sangat dekat, makanya persiapan pemantapan kami terus progress," ungkap Rudy yang didampingi pengurus lainnya Mario Powa, Faldy Uway dan Alfandy Katiandagho, Jumat (22/3/2019).

Menurut Singon, perhelatan Battle Sound Sistem ini akan dilakukan awal bulan depan. ”Kegiatan dihelat pada tanggal (6-7) April 2019, dengan tempat kegiatan di lapangan Ompi Ratahan," sebut Singon. 

Lebih lanjut dikatakan putra kelahiran Wioi, Kecamatan Ratahan Timur ini, sudah sekira 30-an sound sistem siap bertarung sudah mendaftar di meja panitia. Kemudian, diperkirakan lagi sekira 30-an Sound Sistem yang tengah melakukan persiapan untuk kemudian akan mendaftar.  

"Untuk pendaftaran kita akan tutup tanggal 24 Maret 2019. Saat ini masih dibuka pendaftaran bagi para peserta yang ingin mengikuti pertarungan sound se Sulut dan Gorontalo," ujarnya. 

Demi sukesnya perhelatan, Singon meminta dukungan dan kerjasama dari semua pihak yang ada di Kabupaten Minahasa Tenggara, agar kegiatan dapat berjalan dengan baik sukses.

"Tentunya kami bekerjasama dengan Pemkab dan KPU Mitra, sebagai sponsor dalam kegiatan yang dimaksud," ucap Singon, sembari menyebutkan selain sponsor utama, pundi hadiah juga datang dari beberapa persatuan sound yang membuka usaha khusus Music di Sulut, khususnya di kota Manado. 

Sebelumnya, tambah Singon, Bupati Minahasa Tenggara James Sumendap SH, telah menyetujui dan mendukung ivent yang akan digelar.

"Yang pasti kami panitia sudah konsultasikan dengan pak Bupati terkait kegiatan ini. Dan beliau menyatakan dukungannya," kata Singon penuh semangat.

(Bill)

CLOSE ADS
CLOSE ADS
close