OASE KK Bakal Tanam Mangrove di Sulut OASE KK Bakal Tanam Mangrove di Sulut - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

OASE KK Bakal Tanam Mangrove di Sulut

8 July 2019 | 20:48 WIB Last Updated 2019-07-09T14:02:46Z

INDIMANADO.COM, SULUT - Ibu-ibu yang tergabung dalam OASE Kabinet Kerja bersama Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Dr. Ir. Siti Nurbaya Bakar, M.Sc akan melakukan Penanaman Mangrove di Sulawesi Utara (Sulut) sebagai upaya pemulihan DAS dan Mitigasi Perubahan Iklim.

Penanaman yang dilaksanakan di Bahowo, Selasa (9/7/2019) karena Sulut dibawa kepemimpinan Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw, dipercaya menjadi pusat kegiatan Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Kerja (OASE KK).

Adapun kegiatan lain yang nantinya akan dilaksanakan pada OASE tersebut yakni penyerahan bantuan bibit produktif, paket budidaya bioflok lele dan nila. Kemudian dilanjutkan dengan penebaran ikan ke laut.

Untuk diketahui kegiatan OASE dengan penanaman mangrove akan dilaksanakan di 12 Provinsi yang ada di Indonesia, dimana Meras dan Bunaken sebagai pusatnya.

(*)

CLOSE ADS
CLOSE ADS
close