Pembuatan Drainase Desa Paslaten Dipantau Bhabinkamtibmas Pembuatan Drainase Desa Paslaten Dipantau Bhabinkamtibmas - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Pembuatan Drainase Desa Paslaten Dipantau Bhabinkamtibmas

28 January 2020 | 02:59 WIB Last Updated 2020-01-28T19:00:15Z
Bhabinkamtibmas Desa Paslaten, Aiptu Gilmar Joudy Rizal saat dilokasi pembuatan drainase Desa Paslaten. (Ist)


INDIMANADO.COM - Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Desa Paslaten, Aiptu Gilmar Joudy Rizal, Senin (27/1/2020), memantau langsung pekerjaan pembuatan saluran air atau drainase desa binaannya.

Proyek yang menggunakan Anggaran Dana Desa (ADD) ini dikerjakan langsung oleh masyarakat di desa tersebut.

Menurutnya, hal ini baik untuk kesejahteraan rakyat. “Dengan adanya program Pemerintah Desa Paslaten terkait dengan kesejahteraan rakyat, maka pekerjaan pembangunan desa khususnya tenaga kerja diserahkan kepada masyarakat Desa Paslaten, “ ujar Aiptu Gilmar Joudy Rizal.

Pekerjaan saluran air berjalan lancar. Situasi Desa Paslaten, Kecamatan Kauditan, Minahasa Utara hingga saat ini terpantau aman dan kondusif. (Trib)

CLOSE ADS
CLOSE ADS
close