Rute Baru Hangzhou-Manado Terbang Perdana Besok Rute Baru Hangzhou-Manado Terbang Perdana Besok - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Rute Baru Hangzhou-Manado Terbang Perdana Besok

16 January 2020 | 23:36 WIB Last Updated 2020-01-16T15:40:40Z

INDIMANADO.COM, SULUT - Rute baru penerbangan Hangzhou-Manado dan Manado-Hangzhou China segera dibuka. Rencana penerbangan perdananya pada 17 Januari 2020, besok.

"Pesawat rute penerbangan ini akan terbang perdana pada 17 Januari 2020," kata Gubernur Olly Dondokambey belum lama ini.

Dibukanya rute baru ini bisa menjadikan sektor pariwisata Sulawesi Utara (Sulut) lebih bergairah, sebagaimana program prioritas Pemerintah Provinsi Sulut.

Hangzhou ini menjadi kota ke delapan di China yang dilalui penerbangan maskapai Lion Air ke Manado. Tujuh kota lainnya yaitu, Guangzhou, Shanghai, Tianjing, Nanjing, Xi an, Changsha dan Fuzhou.

Strategi Gubernur Olly Dondokambey membuka penerbangan langsung dari China ke Manado, dan sebaliknya, terbukti membuka pintu pariwisata, utamanya kunjungan wisatawan mancanegara ke Sulut.

Beberapa waktu lalu, Kementerian Pariwisata RI bahkan menobatkan Sulut sebagai The Rising Star sektor pariwisata Indonesia karena mampu mendorong pertumbuhan kinerja pariwisatanya hingga 600% dalam empat tahun terakhir.

Jumlah wisman yang berkunjung ke Sulut, pada 2015 sebanyak 20 ribu, tahun 2016 meningkat menjadi 40.000 atau dua kali lipat. Selanjutnya pada 2017 sebanyak 80.000, dan tahun 2018 meningkat menjadi 124.830. (*)

CLOSE ADS
CLOSE ADS
close