Didampingi Ketua TP-PKK Dan Sejumlah Kepala SKPD, Bupati Sorongan Kunjungi Desa Bunag Didampingi Ketua TP-PKK Dan Sejumlah Kepala SKPD, Bupati Sorongan Kunjungi Desa Bunag - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Didampingi Ketua TP-PKK Dan Sejumlah Kepala SKPD, Bupati Sorongan Kunjungi Desa Bunag

22 February 2024 | 19:54 WIB Last Updated 2024-02-22T11:54:24Z
Kunjungan Bupati Minahasa Tenggara Ronald Sorongan di Desa Bunag. (Foto istimewa)
Kunjungan Bupati Minahasa Tenggara Ronald Sorongan di Desa Bunag. (Foto istimewa)

MITRA, Indimanado.com - Penjabat Bupati Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) Ir. Ronald T. H. Sorongan M.Si bersama Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Ir. Ellen D. Cumentas, S.T, Sp-1 serta jajaran melakukan kunjungan di Desa Bunag Kecamatan Touluaan Selatan (Tousel) hari ini, Selasa (20/2/2024). 

Dalam kunjungan tersebut orang nomor satu di Kabupaten Mitra bersama dengan Ketua TP PKK Kabupaten Mitra tersebut tujuannya melihat dari dekat anak anak yang ada di desa tersebut sekaligus menyoroti anak anak Stunting.

Dalam kegiatan tersebut, Sorongan bersama isteri tercinta penuh kehangatan tersebut menyapa warga dengan senyum akrab sembari menyalurkan bantuan makanan dan nutrisi yang bergizi berupa susu bubuk dan telur kepada anak-anak stunting di desa setempat.

Dalam Kunjungan di desa tersebut, Sorongan bersama Isteri membawa keceriaan bagi warga serta anak anak yang ada di Desa tersebut.

“Kecerian di wajah anak-anak yang dikunjungi terlihat sangat ceriah menyambut Bupati serta ibu bupati serta rombongan. Apalagi dalam kegiatan tersebut juga diberikan bantuan untuk anak anak Stunting,”ujar salah seorang warga Bunag.

Sorongan dalam kesempatan tersebut mengatakan bahwa penurunan angka Stunting di Kabupaten Minahasa Tenggara merupakan suatu komitmen pemerintah agar angka stunting semakin menurun. Disamping itu pemkab Mitra juga dalam kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui langkah-langkah nyata dan mendalam.

Ditambahkan Sorongan, Besar harapan pemerintah bukan hanya untuk Desa Bunag, tetapi juga seluruh anak di Kabupaten Minahasa Tenggara agar kebutuhan Nitrisi terpenuhi  terpenuhi shingga asupan gisi akan dirasakan oleh anak anak danpasti mereka terhindar dari Stunting, pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kadis Kominfo SP, Ketua Darma Wanita Persatuan Kabupaten Mitra, Ibu Lingkan Mumekh, Pengurus TP PKK Kabupaten Mitra, Camat Toluaan Selatan. (Billy)
CLOSE ADS
CLOSE ADS
close