Bank SulutGo Gelar Sosialisasi Bertajuk BSG7-Challanges Bank SulutGo Gelar Sosialisasi Bertajuk BSG7-Challanges - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Bank SulutGo Gelar Sosialisasi Bertajuk BSG7-Challanges

20 October 2018 | 13:33 WIB Last Updated 2020-01-27T16:05:13Z
Direktur Utama Bank SulutGo, Bpk. Jeffry A.M. Dendeng saat bawakan sambutan

INDIMANADO.COM, SULUT - PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Utara Gorontalo (Bank SulutGo) bekerja sama dengan Otoritas Jasa keuangan (OJK) melakukan sosialisasi dan edukasi inklusi keuangan melalui even bertajuk BSG7-Challanges, Jumat (19/10/2018).

BSG7-Challanges kali ini diikuti oleh 7 sekolah yaitu SMP Negeri 1, SMP Negeri 7, SMP negeri 4, SMA Negeri 6, SMK Parna Raya, SMK 1 dan SMA Don Bosco. 


Masing-masing sekolah mengutus 7 peserta yang akan melewati 7 rintangan dimana tiap rintangan peserta akan melakukan permainan yang berhubungan dengan pengetahuan tentang inklusi keuangan.

Direktur Utama Bank SulutGo, Jeffry A M Dendeng dalam sambutannya menyambut gembira kegiatan ini karena dengan mengemas edukasi perbankan melalui permainan akan lebih dipahami oleh siswa dari pada mengedukasi dengan sosialisasi konvensional.

Ia menjelaskan, bahwa kegitan ini difokuskan kepada siswa nanti kemudia kepada masyarakat, karena menurutnya banyak siswa dan masyarakat yang sudah menambung tapi mereka belum paham soal industri keuangan.

Selain itu, Dirut menjelaskan angka 7 Challenges dipilih dari angka 57 HUT Bank SulutGo.

"Angka tujuh juga merupakan angka kemujuran, dan kalau diambil akhiran huruf lima dan tujuh jadi Maju, kami harapkan BSG lebih maju lagi kedepan," katanya.

Kepala OJK Sulut Gorontalo Maluku Utara (Sulutgomalut) Elyanus Pongsoda mengatakan, kegiatan yang dilakukan Bank SulutGo ini merupakan implementasi program strategis OJK dalam rangka meningkatkan inklusi keuangan nasional.

"Bulan oktober ini ditetapkan sebagai bulan inklusi keuangan, tahun depan kegiatan ini diharapkan tidak hanya mencakup 7 sekolah saja tapi dapat berkembang lebih ke sekolah lainnya" kata Elyanus.

Sosialisasi seperti ini juga menurutnya sangat bagus, agar semua masyarakat tahu mengenai industri jasa keuangan, dan fungsi OJK sebagai pengawas terhadap industri keuangan.

"Supaya industri jasa keuangan ini bisa dipahami masyarakat, dan semoga ini bermanfaat juga untuk memahami industri jasa keuangan," jelasnya.

(*)

... Ads Ads Ads Ads
CLOSE ADS
CLOSE ADS
close