Yakin Diakomodir Nasdem, VAP Mengaku Sudah Siap Mengahadapi Siapa Saja di Pilgub 2020 Yakin Diakomodir Nasdem, VAP Mengaku Sudah Siap Mengahadapi Siapa Saja di Pilgub 2020 - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Yakin Diakomodir Nasdem, VAP Mengaku Sudah Siap Mengahadapi Siapa Saja di Pilgub 2020

10 December 2019 | 03:35 WIB Last Updated 2020-01-27T16:03:35Z

INDIMANADO.COM, SULUT - Vonny Anneke Panambunan (VAP) mendaftar sebagai Bakal Calon Gubernur di Pilkada 2020, Senin (9/12/2019). Dengan menggunakan delman (bendi) dan bertopi tolu, VAP mendaftar di Sekretariat DPW Partai Nasdem sekitar pulul 11:00 Wita.

Usai mendaftar, VAP yang juga Bupati Minahasa Utara (Minut) diwawancarai sejumlah awak media terkait pendaftaran Bakal Cagub Sulut. Ia merasa bersyukur kepada Tuhan dan berterima kasih karena Partai Nasdem sudah memberikan sambutan baik kepadanya.

“Nanti tinggal bagaimana selanjutnya adalah keputusan pusat,” ujar VAP.

Dirinya pun yakin akan diakomodir Partai NasDem sebagai Calon Gubernur.

“Karena saya sebagai kader. Dan saya juga Ketua DPC Minut,” tutur Panambunan.

VAP juga mengaku tidak akan mendaftar sebagai Bakal Cagub di partai lain. “Saya tidak mendaftar di partai lain, karena Partai NasDem bisa mengusung calon sendiri,” ungkap VAP.

Ditanya apa visi misi yang akan dilakukan bila terakomodir bertarung di Pilgub 2020,
Dia menjawab akan melakukan seperti yang sudah dilakukan di daerah yang dipimpinnya sekarang.

“Saya akan melakukan seperti yang sudah saya lakukan di Minut, dimana angka kemiskinan turun hingga 17 persen. Saya ingin di Sulut juga turun. Saya ingin mensejahterahkan masyarakat Sulut. Bukan hanya itu, sektor pertanian juga jadi prioritas. Harga kopra dan cengkih bisa naik sehingga petani bisa sejahtera,” terangnya.

Dia juga mengaku sudah siap mengahadapi siapa saja Pilgub 2020.

“Saya tidak takut. Saya ingin melayani buat Sulawesi Utara,” pungkas Panambunan .

(Jeferson)
CLOSE ADS
CLOSE ADS
close