Resmob Polda Sulut Gagalkan Pengiriman 6 Wanita ke Sorong Resmob Polda Sulut Gagalkan Pengiriman 6 Wanita ke Sorong - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Resmob Polda Sulut Gagalkan Pengiriman 6 Wanita ke Sorong

31 January 2020 | 06:55 WIB Last Updated 2020-01-30T22:55:20Z


INDIMANADO.COM, SULUT - Tim Reserse  Mobil (Resmob) Polda Sulawesi Utara (Sulut) berhasil menggagalkan keberangkatan enam wanita muda ke Sorong, Papua Barat. Mereka diduga akan dipekerjakan sebagai ladies di tempat hiburan malam.

Mereka adalah MDT (26), AMR (23), CM (20), MB (19), ACM (21) dan NP (24). Ikut diamankan seorang wanita berinisial NE (43) yang diduga sebagai mucikarinya.

Ketujuh wanita ini diamankan di halte keberangkatan Bandara Sam Ratulangi Manado, Kamis (30/1/2020) sekira pukul 10.00 WITA. Rencananya, mereka akan diberangkatkan menggunakan pesawat Lion Air JT 0796M.

Informasi yang dihimpun, mereka akan dipekerjakan di salah satu cafe di Teluk Bintuni, Sorong. Ketujuh wanita ini kemudian digiring ke Mapolda Sulut.

Hingga saat ini, belum ada pernyataan resmi dari Polda Sulut terkait penangkapan itu. Kabid Humas, Kombes Pol Jules Abast yang coba dikonfirmasi mengatakan masih dalam tahap pemeriksaan.

(Asrar)

CLOSE ADS
CLOSE ADS
close