Prof Dietje Katuuk Terpilih Rektor UNIMA Periode 2020-2024 Prof Dietje Katuuk Terpilih Rektor UNIMA Periode 2020-2024 - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Prof Dietje Katuuk Terpilih Rektor UNIMA Periode 2020-2024

20 August 2020 | 19:32 WIB Last Updated 2020-08-20T11:32:31Z
Prof. Dr. Deitje Adolfien Katuuk M.Pd. (Ist)



INDIMANADO.COM – Prof. Dr. Deitje Adolfien Katuuk M.Pd terpilih sebagai Rektor Universitas Negeri Manado (UNIMA) periode 2020-2024, pada Sidang Senat Terbuka UNIMA yang digelar di Gedung Auditorium UNIMA, Rabu (19/8/2020).

Katuuk merupakan Pejabat Pembantu Rektor (PR) 1 (satu) yang berhasil meraih 51.3 suara, atau unggul dari Prof. Dr. Revolsen Mege MS di posisi kedua dengan 32 suara, dan Prof. Rudi Alexander Repi MPd di posisi ketiga dengan 9 suara, dari jumlah total suara sebanyak 92,3.

Proses pemilihan, panitia menggunakan sistem E-Votting dan dilanjutkan dengan sistem pemilihan langsung. Prof Dietje Katuuk merasa bersyukur bisa terpilih sebagai Rektor UNIMA. Dia pun tak lupa berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan.

“Terima kasih kepada panitia yang sudah menyelenggarakan pemilihan ini sehingga bisa terselenggara dengan baik. Kepada Senat dan Kementrian saya ucapkan terima kasih karena telah memilih saya. Proses masih panjang kita tunggu saja dan bersyukur kepada Tuhan sebab ini semua terjadi atas kehendak Tuhan,” ujar Katuuk.

“Secara pribadi saya ucapkan banyak selamat kepada yang sudah terpilih, dan berharap Rektor terpilih dapat memajukan UNIMA ini sesuai dengan visinya,” tutur Rektor UNIMA, Prof. Julieta P.A. Runtuwene.

(**/Jef)

CLOSE ADS
CLOSE ADS
close