KPU Manado Gelar Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih ke Basis Perempuan KPU Manado Gelar Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih ke Basis Perempuan - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

KPU Manado Gelar Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih ke Basis Perempuan

7 October 2020 | 22:39 WIB Last Updated 2020-10-08T14:40:52Z


MANADO - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Manado gelar Sosialisasi Pendidikan Pemilih dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Walikota dan Wakil Walikota Manado Tahun 2020 untuk Basis Perempuan di Manado Quality Hotel, Rabu (7/10/2020).

Acara ini dibuka langsung oleh ketua KPU Kota Manado, Jusuf Wowor. Sebelum acara ini dimulai, registrasi peserta dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan.

Dalam sosialisasi pada Basis Perempuan ini, Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Kota Manado, Sunday Rompas menyampaikan dalam materinya, tentang kronologi payung hukum dan tahapan pilkada tahun 2020.

Dalam kesempatan lain NUR FITRY LATIEF dalam penyampaian materinya mengatakan, gender tidak diperoleh sejak lahir tapi dikenal melalui proses belajar dari masa anak-anak hingga dewasa. Kesetaraan Gender dalam Penyelenggaraan PILKADA serentak 2020 adalah kesamaan hak dan kesempatan bagi perempuan sebagai bagian dari masyarakat untuk ikut serta bagi perempuan sebagai bagian dari masyarakat untuk ikut serta berpartisipasi dalam kegiatan politik.

“Diharapkan dengan adanya partisipasi dari bapak ibu dapat menaikan partisipasi masyarakat dalam Pilkada Serentak Tahun 2020 pada tanggal 9 Desember 2020. Kiranya juga Bapak/Ibu yang hadir saat ini dapat mensosialisasikan kepada masyarakat agar dapat menggunakan hak pilih ataupun materi yang telah di terima lewat komunitas atauapun media sosial," tandas Fitry sapaan akrabnya.

(*/alfa jobel)

CLOSE ADS
CLOSE ADS
close