Hengky Tendean: Dandes Desa Moreah 2021 Fokus ke Infrastruktur Hengky Tendean: Dandes Desa Moreah 2021 Fokus ke Infrastruktur - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Hengky Tendean: Dandes Desa Moreah 2021 Fokus ke Infrastruktur

31 January 2021 | 23:32 WIB Last Updated 2021-02-06T15:37:28Z


INDIMANADO.COM, RATATOTOK - Pemerintah Desa Moreah Kecamatan Ratatotok memfokuskan Dana Desa (Dandes) tahun 2021 untuk infrastruktur. Hal tersebut dikatakan Hukum Tua Moreah, Hengky Tendean kepada indimanado.com pekan lalu.

"Kami Pemerintah Desa Moreah masih memfokuskan Dana Desa untuk tahun 2021 ini ke infrastruktur, seperti talud dan dan drainase," ungkap Tendean.

Tendean yang hampir dua periode memimpin Desa Moreah ini menjelaskan, infrastruktur masih diprioritaskan karena kondisi dan kebutuhan perkampungan.

"Kondisi perkampungan Desa Moreah berbukit, sehingga menjadi prioritas kami pemerintah desa untuk membangun infrastruktur," kata Tendean.



Orang nomor satu di Desa Moreah ini pun menambahkan, untuk berhasilnya pembangunan perlu dukungan dari semua pihak, termasuk Masyarakat Moreah sendiri.

"Kami pun perlu dukungan dan nasihat dari pimpinan daerah yaitu Pak Bupati James Sumendap SH, dan Kepala Dinas PMD Pak Arnold Mokosolang, termasuk warga Moreah yang kami cintai," harap Tendean.

(Bill)
CLOSE ADS
CLOSE ADS
close