Ribuan Lansia GMIM Hadiri Ibadah Paskah Di Pantai Lakban Ribuan Lansia GMIM Hadiri Ibadah Paskah Di Pantai Lakban - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Ribuan Lansia GMIM Hadiri Ibadah Paskah Di Pantai Lakban

1 April 2024 | 18:13 WIB Last Updated 2024-04-01T10:14:13Z
Ibadah Paskah Lansia Sinode GMIM. (Foto: Billy Lumintang/indimanado.com)
Ibadah Paskah Lansia Sinode GMIM. (Foto: Billy Lumintang/indimanado.com)

MITRA, Indimanado.com - Kelompok Pelayanan Lanjut Usia (Lansia) Sinode Gereja Masehi Injili di Minahasa (GMIM), mengelar Ibadah perayaan Paskah tahun 2024, di Pantai lakban Ratatotok, Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), Senin (1/4/2024).

Ibadah yang dipimpin Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode, Pendeta Dr. Hein Arina ini dihadiri ribuan pengurus kelompok Lansia se Sinode GMIM. 

Ketua Kelompok Pelayanan Lanjut Usia Sinode GMIM Adriana Dondokambey dalam sambutannya mengungkapkan, diperayaan Paskah ini kiranya dapat terus menjadi panutan bagi anak cucu.

"Dengan pengorbanan Yesus Kristus, kita sebagai Lansia GMIM kiranya dapat menjadi contoh yang baik untuk anak dan cucu kita", ucap Anggota DPR-RI periode 2019-2024 tersebut,  sambil mengucapkan selamat Paskah. 

Sementara itu, mewakili Gubernur Sulut Olly Dondokambey, Penjabat Bupati Minahasa Tenggara Ronald Sorongan yang juga sebagai Ketua Panitia pelaksana mengungkapkan, hari perayaan Paskah Lansia ini kiranya semakin memperkuat komitmen untuk hormat dan kemuliaan nama Tuhan. 

"Atas nama bapak Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw bersama keluarga, mengucapkan selamat memperingati hari raya Paskah, dan dengan ini kiranya semakin memperkuat komitmen untuk hormat dan kemuliaan nama Tuhan," ujar Sorongan. 

Ia juga berterima kasih kepada pimpinan Lansia Sinode, atas kepercayaan sebagai panitia pelaksana. 

"Kami ucapkan terima kasih kepada pimpinan Lansia Sinode yang telah mempercayakan kami sebagai panitia pelaksana, dan kami juga berterima kasih kepada pengurus Lansia wilayah Ratatotok atas kerjasama, sehingga kegiatan ini boleh sukses," tutur Sorongan. 

Hadir dalam ibadah tersebut, Sekretaris Daerah David Lalandos, Wakil Ketua DPRD Mitra Tonny Hendrik Lasut, sejumlah kepala SKPD, serta FORKOPIMDA yang turut hadir. (Billy)
CLOSE ADS
CLOSE ADS
close