Tiba di Bandara Sam Ratulangi, Menteri KKP Langsung di Rapid Test Tiba di Bandara Sam Ratulangi, Menteri KKP Langsung di Rapid Test - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Tiba di Bandara Sam Ratulangi, Menteri KKP Langsung di Rapid Test

11 June 2020 | 23:26 WIB Last Updated 2020-06-11T15:26:39Z

INDIMANADO.COM - Penerapan 'Protokol Kesehatan mencegah Covid-19' berlaku untuk siapa saja, termasuk Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Edhy Prabowo. Saat tiba di Bandara Sam Ratulangi Manado, Kamis (11/6/2020), orang nomor satu di Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) langsung di rapid test.

Bersama rombongan 7 orang, Menteri Edhy Prabowo nampak nampak mengikuti semua arahan petugas. Hasilnya pun non reaktif.

Diketahui, sebelumnya Menteri Edhy Prabowo melakukan kunjungan kerja di Gorontalo. Menteri Edhy Prabowo akan di Sulut hingga Jumat besok (12/6/2020).

Agendanya, Menteri KKP bersama Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey akan menghadiri sejumlah kegiatan diantaranya; mengunjungi PT. Celebes New Hope, meninjau lokasi tambak, lokasi Coral Stock Center Malalayang, snorkling dan penyerahan bantuan snorkling stock assessment terumbu karang sekaligus menyerahkan bantuan dan sertifikat rak karang buatan, ikan sehat bermutu, penyerahan sertifikat HACC dan CPIB supplier dan penyerahan no register ekspor tujuan Korea dan China.

Selain itu, Menteri KKP dan Gubernur Sulut akan mengunjungi dan menyerahkan bantuan di PPP Tumumpa, selanjutnya meninjau kawasan budidaya ikan nila di Desa Tetey, Kabupaten Minahasa Utara.

(*/alfa jobel)

CLOSE ADS
CLOSE ADS
close