Pemprov Sulut Bantu Korban Kebakaran di Kleak Manado Pemprov Sulut Bantu Korban Kebakaran di Kleak Manado - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Pemprov Sulut Bantu Korban Kebakaran di Kleak Manado

14 July 2020 | 18:40 WIB Last Updated 2020-07-15T10:42:01Z

INDIMANADO.COM - Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) dibawah kepemimpinan Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw langsung bergerak cepat membantu 11 keluarga korban kebakaran di Kelurahan Kleak, Kecamatan Malalayang, Kota Manado.

Penyaluran dilaksanakan langsung Dinas Sosial dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) pada Senin (13/7/2020)

Nampak Kadis Sosial Rinny Tamuntuan, Kaban BPBD Joy Oroh dan Anggota DPRD Sulut, Richard Sualang turun langsung menyerahkan bantuan berupa beras, mie instant, makanan siap saji, matras, tikar, selimut, paket sandang dan masker.



Warga penerima bantuan mengapresiasi perhatian dari Pemprov Sulut karena meringankan beban mereka.

“Kami mengucapkan terimakasih. Bantuan ini sangat berarti bagi kami,” ujar salah satu penerima.

Diketahui, kebakaran yang diduga karena korsleting listrik ini selain menghanguskan 11 rumah juga menelan sedikitnya dua korban jiwa yaitu pasangan suami istri bernama David Toreh (61) dan Treis Rantung (58). Keduanya meregang nyawa karena terjebak kobaran api.

(*/alfa jobel)

CLOSE ADS
CLOSE ADS
close