Rita Dondokambey Tamuntuan Bersama KAGAMA, BARMAS dan DGS Bagikan Masker ke Lansia Rita Dondokambey Tamuntuan Bersama KAGAMA, BARMAS dan DGS Bagikan Masker ke Lansia - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Rita Dondokambey Tamuntuan Bersama KAGAMA, BARMAS dan DGS Bagikan Masker ke Lansia

2 August 2021 | 23:59 WIB Last Updated 2021-08-02T16:00:51Z
Rita Maya Dondokambey Tamuntuan saat bagikan masker kepada para lansia. Istimewa


INDIMANADO.COM - Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (KAGAMA) Pengcab Manado bersama First Lady Sulut, Ir. Rita Maya Dondokambey Tamuntuan turun langsung bagikan masker kepada para lansia di BTPN Manado, Senin (2/8/2021).

Pada kegiatan sosial ini walaupun dilaksanakan dengan protokol kesehatan (prokes) yang ketat, namun Ketua TP-PKK Sulut nampak tetap dapat menyesuaikan dan berinteraksi dengan nyaman bersama para Lansia.

Ir. Rita Dondokambey berharap para Lansia tetap menjaga kesehatan, melakukan prokes dengan disiplin termasuk dalam hal memakai masker.

“Oma-oma dan opa-opa diharapkan tetap melakukan disiplin memakai masker serta mencuci tangan. Hal ini penting untuk terhindar dari Covid – 19. Memakai masker akan melindungi kita semua. Sampai saat ini di daerah kita Covid -19 masih belum menurun, maka tetaplah disiplin, salah satunya memakai masker,” ajak isteri Gubernur Sulut, Olly Dondokambey.

Pada kesempatan berbagi masker dan hand sanitizer KAGAMA Manado ini, ibu Rita yang didampingi Kepala Dinas Sosial Sulut, dr Rinny Tamuntuan, membagikan masker secara simbolik kepada 3 perwakilan Lansia serta memberikan hadiah ulang tahun kepada seorang lansia yang kebetulan berhari ulang tahun tanggal 2 Agustus.

Pada kegiatan kali ini KAGAMA merangkul ormas adat Barisan Masyarakat Adat Sulut (BARMAS) dari DPD Sulut dan DPC Manado serta komunitas Driver Gojek Squad (DGS) Manado, menyalurkan sekitar 2500 masker dan 500 hand sanitizer.

Hadir antara lain Ketua KAGAMA Manado, Taufik M Tumbelaka, Sekretaris Arthur Lapian, Bendahara Agus Budihaso, Wakil Ketua Yohanes Tri Budi Miharjo, Sekretaris Eksekutif Nancy Onibala. Sedangkan dari BARNAS Ketua DPD Sulut Defry Lengkey, DPC Manado Ketua Michael Salim, Sekretaris Ali Akbar Lidjali dan jajarannya. (**)
CLOSE ADS
CLOSE ADS
close