GMIM Syaloom Moreah Sambut Pendeta Baru Dan Pentahbisan Pastori GMIM Syaloom Moreah Sambut Pendeta Baru Dan Pentahbisan Pastori - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

GMIM Syaloom Moreah Sambut Pendeta Baru Dan Pentahbisan Pastori

22 October 2022 | 16:37 WIB Last Updated 2022-10-22T08:38:22Z
Pisah/Sambut Pendeta dan Pentahbisan Pastori GMIM Syaloom Moreah. (Foto: Billy Lumintang/Indimanado.com)
Pisah/Sambut Pendeta dan Pentahbisan Pastori GMIM Syaloom Moreah. (Foto: Billy Lumintang/Indimanado.com)

MITRA, (Indimanado.com) - Setelah dua tahun Pandemi Covid-19 akhirnya jemaat GMIM Syaloom Moreah Wilayah Ratatotok, dapat menyelesaikan pembangunan Pastori. 

Sabtu (22/10/2022) Pastori tersebut ditahbiskan oleh Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS), yang diwakili Wakil Ketua BPMS Bidang Pekerja GMIM dan Pelayan Khusus Pendeta Jois Sondakh,Mth, sekaligus memimpin Ibadah tersebut.

Selain Pentahbisan Pastori, ibadah yang dihadiri Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), yang di wakili Asisten II Jani Rolos S.sos M.M, juga turut menyaksikan Pisah/Sambut Pelayan Pendeta dari sebelumnya Pendeta Nobij Sandij Estevanus Parengkuan, Sth kepada Pendeta Herni Rinneke Ombeng, Sth.

Pisah/Sambut Pendeta dan Pentahbisan Pastori GMIM Syaloom Moreah. (Foto: Billy Lumintang/Indimanado.com)
Pisah/Sambut Pendeta dan Pentahbisan Pastori GMIM Syaloom Moreah. (Foto: Billy Lumintang/Indimanado.com)

Turut hadir Camat Ratatotok Fera Sanger, Ketua Badan Pekerja Majelis Wilayah Ratatotok Pendeta Stevi Lasut, Mth, Hukum Tua Desa Moreah Hengky Tendean, Hukum Tua Desa Moreah 1 Reagen Pantouw, Wakil Komandan Panji Yosua Rayon Mitra Kiki Mewo, serta Para Pendeta Se Wilayah Ratatotok. (Billy)
CLOSE ADS
CLOSE ADS
close