Perbaikan Jalan Lalumpe-Kroit-Toyopon Dikerjakan Tahun Ini Perbaikan Jalan Lalumpe-Kroit-Toyopon Dikerjakan Tahun Ini - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Perbaikan Jalan Lalumpe-Kroit-Toyopon Dikerjakan Tahun Ini

7 May 2024 | 14:45 WIB Last Updated 2024-05-07T06:46:00Z
Sekretaris Dinas PUTR Minsel, Feliks Paslah ST MT. (Foto istimewa)
Sekretaris Dinas PUTR Minsel, Feliks Paslah ST MT. (Foto istimewa)

AMURANG, Indimanado.com - Perbaikan jalan penghubung Desa Lalumpe-Keroit-Toyopo siap dikerjakan oleh Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) tahun ini (2024). 

Demikian disampiakan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUTR) Minsel, Royke Durand ST MT melalui Sekretaris Dinas PUTR Feliks Paslah ST MT kepada media baru-baru ini.

"Dananya sudah tertata dalam APBD Tahun Anggaran 2024 sebesar Rp 1.584.679.200. Saat ini sedang dalam proses tender," ujar Paslah.

Dia menambahakan, pembangunan infrastruktur khususnya jalan gencar dilaksanakan Pemerintah semata untuk mendukung aktivitas masyarakat terlebih untuk mendongkrak perekonomian masyarakat.

"Olehnya Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan walaupun diperhadapkan pada keterbatasan anggaran dan berbagai kebutuhan penting lainnya, tetap memperhatikan infrastruktur jalan yang ada di kecamatan, kelurahan hingga desa," tukasnya.

Diketahui, Bupati Minsel Franky Donny Wongkar, SH dalam setiap kesempatan selalu menyampaikan kepada masyarakat bahwa Pemerintah tetap berkomitmen dan sangat serius dalam memperhatikan pemenuhan kebutuhan masyarakat, dalam hal ini infrastruktur jalan yang menjadi salah satu kebutuhan dasar masyarakat, menjadi tugas Pemerintah untuk memajukan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta memperhatikan dan memenuhi kebutuhan masyarakat. (Wesly)
CLOSE ADS
CLOSE ADS
close