AMURANG, Indimanado.com - Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) memfasilitasi kegiatan penanaman jagung serentak kwartal III oleh Polres Minsel di perkebunan Keurahan Pondang Rabu (9/7/2025).
Kegiatan ini dihadiri Bupati Minsel Franky Donny Wongkar SH, Kapolres Minsel, AKBP David Candra Babega, dan Kejari Minsel yang diwakili Kasi Datun, Ferdi Ferdian Dwirantama, dan Dandim 1302 Minahasa yang diwakili oleh Danramil 1302-14 Amurang Lettu. Inf. Jantje Marthen Wulur.
Kepala Distanak Minsel, Feybie Pusung mengatakan, program penanaman jagung serentak kwartal III ini adalah program Kapolri dan bekerjasama dengan Kementerian Pertanian.
"Kami sebagai stake holder ikut membantu mensukseskan program ini. Ini juga merupakan program Presiden Prabowo untuk menunjang Ketahanan Pangan," tukasnya. (Wesly)