Akibat Cuaca Buruk Batik Air Batal Mendarat di Bandara Sam Ratulangi Akibat Cuaca Buruk Batik Air Batal Mendarat di Bandara Sam Ratulangi - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Akibat Cuaca Buruk Batik Air Batal Mendarat di Bandara Sam Ratulangi

3 February 2020 | 22:53 WIB Last Updated 2020-02-03T14:53:22Z
Foto; Batikair.com/(Judul: OTP Batik Air Peringkat Dua Asia Tenggara)


INDIMANADO.COM, SULUT - Pesawat Batik Air dengan nomor penerbangan ID 6270 dari Bandara Soekarno Hatta Jakarta tujuan Bandara Sam Ratulangi Manado, terpaksa dialihkan ke Bandara Pattimura Ambon. Diduga karena cuaca buruk.

“Awalnya tertunda setengah jam di Bandara Soekarno Hatta karena hujan lebat, kami baru berangkat pukul 09.10 WIB,” ujar Zulkifli Madina, salah seorang penumpang, Senin (3/2/2020).

Dia menceritakan, cuaca buruk dengan awan hitam melanda selama perjalanan menuju Manado. Pun ketika sudah berada di atas Kota Manado untuk melakukan pendaratan, masih hujan lebat dengan awan hitam pekat.

“Pilot menunda pendaratan dan berputar-putar sekitar 15 menit,” katanya.

Dengan waktu kurang lebih 1 jam, pesawat akhirnya mendarat di Pattimura Ambon. Seharusnya pesawat mendarat di Bandara Sam Ratulangi Manado pada pukul 13.00 WITA.

“Kami tiba pada pukul 14.30 WIT (Waktu Indonesia Timur),” tambanya.
  
(Asrar)

CLOSE ADS
CLOSE ADS
close